Tempat Wisata Solo yang Wajib Kalian Kunjungi

4 min read

Mengunjungi berbagai destinasi wisata di Solo menarik karena kental dengan budayanya. Mungkin masih terkenal dengan Keraton Surakarta Hadiningrat. Tapi sebenarnya banyak tempat wisata baru yang patut dikunjungi karena menarik.

Kepopulerannya sebenarnya semakin besar karena terdapat banyak keunikan. Belum lagi seringkali viral dalam sosial media sehingga turis mulai berdatangan. kota Solo faktanya cukup terkenal bagi wisatawan dalam maupun luar negeri.

Jika Anda dan keluarga belum memiliki pilihan destinasi wisata terbaik, bisa menjadi pertimbangan. Apalagi keamanannya baik sekaligus mudah Anda akses. Belum lagi menyimpan banyak keindahan yang memanjakan mental hingga pikiran.

10 Tempat Wisata di Solo yang Menarik untuk Liburan

Beragam pilihan destinasi wisata Solo menarik karena hits dan viral. Pada dasarnya menjadi tempat kunjungan terbaik saat liburan sekolah. Anda dapat mengunjungi bersama keluarga atau teman karena hemat biaya.

  1. Solo Safari

    Solo Safari adalah bentuk revitalisasi Taman Satwa Taru Jurug yang menjadi destinasi wisata baru. Cocok Anda kunjungi sambil mengajak teman atau keluarga. Apalagi buka setiap hari sehingga bisa dikunjungi kapanpun.

    Wisata di Solo ini harganya tidak terlalu mahal bagi keluarga. Saat weekday, dikenai biaya Rp. 30.000 (anak-anak) dan Rp. 45.000 (dewasa). Weekend menjadi Rp. 45.000 (anak-anak) dan Rp. 60.000 (dewasa).

  2. The Lawu Park

    Untuk pecinta alam, dapat mengunjungi The Lawu Park di Gunung Lawu. Cocok mengunjungi keluarga tersayang atau teman dekat. Terutama jika ingin mencoba forest walk, sky walk, flying fox atau hiking.

    Kelebihannya adalah terdapat visual alami, asri dan sejuk untuk bersantai. Belum lagi latar belakangnya disertai banyak dekorasi Instagrammable menarik. Apalagi tiketnya hanya Rp. 15.000 tapi belum termasuk biaya aktivitas outdoor.

  3. Kemuning Sky Hills

    Jika tertarik mengunjungi kebun teh, Kemuning Sky Hills menjadi pilihannya. Sebenarnya wisata di Solo ini memiliki banyak wahana unggulan. Contohnya saja jembatan kaca dengan panjang 65m dan ketinggian 60m.

    Pengunjung bisa menikmati indahnya pemandangan kebun teh dari sky bridge tembus pandang. Biaya masuknya Rp. 10.000 (weekday) dan Rp. 30.000 (weekend). Disini juga ada bukit Teletubbies yang cantik.

  4. Museum Batik Danar Hadi

    Bagi warga Solo dan sekitarnya, mungkin tidak asing lagi dengan Museum Batik Danar Hadi. Kepopulerannya cukup besar sehingga membuat pengunjungnya sering membludak. Terlebih memajang berbagai koleksi batuk dengan corak unik.

    Kualitasnya sebagai wisata di Solo bagus karena kelengkapan batiknya. Mulai dari batik klasik, kontemporer dan sebagainya tersedia. Tentu dapat menjadi tempat wisata yang mengenalkan budaya Indonesia pada buah hati.

  5. Heritage Palace

    Mengunjungi Heritage Palace tidak kalah menarik karena menjadi destinasi wisaya dengan tema eropa klasik. Pastinya banyak spot Instagrammable keren. Dulunya adalah bangunan Pabrik Gula Gembongan peninggalan kolonial Belanda.

    Luasnya 2,2 hektare dan menyediakan wilayah indoor maupun outdoor. Untuk indoor tersedia spot foto 3D, museum mobil antik hingga Omah Kwalik. Lalu untuk outdoor terdapat taman dengan gedung Eropa klasik.

  6. Grandis Barn

    Untuk wisata di Solo dengan menikmati banyak masakah enak, Anda bisa mencoba Grandis Barn. Sebenarnya merupakan restoran semi outdoor di Colomadu, Karanganyar. Apalagi sebelumnya sempat viral karena visualnya Instagrammable.

    Konsepnya gudang ditengah hutan jati dan bangunannya penuh jendela kaca. Anda bisa mengambil foto dari bagian depan sebagai spot terbaik. Tentu bisa memesan Salmon Miso, Barn Fried Chicken dan sebagainya.

  7. Keraton Surakarta

    Keraton Surakarta Hadiningrat terkenal untuk wisatawan asing hingga domestik. Jika pergi ke Solo harus mengunjunginya bagi mengenal sejarah dan budayanya. Apalagi terdapat museum yang berisi peninggalan kerajaan.

    Selain itu wisata di Solo ini memiliki beberapa daerah yang terbagi-bagi. Mulai dari Alun-alun Kidul. Alun-alun Lor, Kedaton, Sasana Sumewa dan sebagainya. Cocok untuk wisata edukasi budaya bersama keluarga.

  8. De’ Tjolomadoe

    Sejarah De’ Tjolomadoe menarik karena dulunya adalah bekas Pabrik Gula Colomadu. Tapi penggunaannya berubah menjadi objek wisata andalan. Pembangunan awalnya pada 1861 yang luasnya 1,3 hektar sehingga banyak perubahan dilakukan.

    Setelah pengubahan fungsi, Anda bisa melakukan banyak aktivitas. Mulai dari mempelajari sejarah pabrik gula sampai berfoto dengan background bangunan zaman kolonial. Belum lagi terdapat kafe yang punya banyak menu enak.

  9. Cepogo Cheese Park

    Cepogo Cheese Park letaknya di Kabupaten Boyolali atau 38km dari Solo. Anda harus menempuh perjalanan 1 jam 13 menit untuk sampai. Turis bisa melakukan kegiatan alam menarik yang menyenangkan.

    Apalagi wisata di Solo menyediakan naik ATV, memanah dan berinteraksi bersama satwa. Tapi jika ingin bersantai, bisa mengunjungi restoran dan berbelanja. Tiket masuknya Rp. 20.000 per orang tidak termasuk parkir.

  10. Masjid Raya Sheikh Zayed

    Terakhir, Anda bisa mengunjungi Masjid Raya Sheikh Zayed sebagai ikon Solo. Sebenarnya replikasi dari Sheikh Zayed Grand Mosque di Uni Emirat Arab. Masjid megah ini bahkan diresmikan Presiden Joko Widodo.

    Luas bangunan utamanya sampai 8.000m/2 sehingga menjadi masjid terbesar Solo. Apalagi diperkirakan dapat menampung sampai 10.000 jemaah sekaligus. Tentu dapat menikmati keindahan bangunan sambil wisata beribadah.

Berbagai rekomendasi kunjungan menarik sehingga membuat banyak traveler betah liburan berlama-lama. Bahkan seringkali disebut membuat kangen pengunjungnya. Apalagi memiliki lingkungan dan masyarakat ramah sehingga nyaman dikunjungi.

Selain itu pariwisata maupun budayanya baik karena tidak membutuhkan budget besar. Belum lagi tumbuh destinasi hits dan Instagrammable baru. Jadi, pengunjung beruntung menikmati wisata di Solo karena layak sebagai destinasi.

You May Also Like

More From Author